Kamis, 12 September 2019

Dampak Mental Block Jika Tidak Diatasi


Mental Block

Hati - Hati Penghambat Perkembangan dan Pikiran bisa Rusak...!! DAMPAK DARI MENTAL BLOCK
Sungguh malang nasib mereka yang menjadi bahan taruhan kehidupan yang keras namun sampai saat ini belum juga menemukan solusinya.
Dan salah satu penghambatnya adalah pikiran yang membuat mereka merasa tidak mampu melakukan segala hal dengan baik dan sulit untuk maju. Akhirnya, akan menimbulkan rasa kurang percaya diri, gugup, ragu, malas, dan tidak fokus.
Perlu kita sadari...Kata-kata dan tindakan yang dilakukan secara terus menerus akan menancap di bawah sadar dan ‘memprogram’ pikiran bawah sadar. Apakah Anda menyadari bahwa dalam hidup sehari-hari banyak sekali kata-kata yang menjadi mental block dari sekitar yang sedikit atau banyak akan memengaruhi pola pikir?
Padahal kalau bicara dampak negatif, banyak sekali hal yang menjadi dampak negatif dari mental block ini. yang paling bisa diukur adalah tentang pencapaian diri. Mental block adalah penjara bagi mental manusia, sesuai dengan artinya secara harfiah.
Kondisi ini biasa muncul dalam bentuk sindrom rendah diri (inferiority complex), membanding-bandingkan dengan orang lain yang akhirnya menyimpulkan bahwa diri kitalah yang lebih sulit untuk sukses, dibanding mereka.
Dalam ilmu NLP (Neuro-Linguistic Programming) sering di sebut Limiting belief, sesuai dari bahasanya yaitu membatasi apa yang kita percayai.
Kondisi inilah yang membentuk pola membatasi, akhirnya membuat seseorang mengalami apa yang disebut ‘Mental Block’.
Banyak orang konsultasi sana-konsultasi sini, belajar pelatihan sana-pelatihan sini namun masih tetap ada sesuatu yang mengganjal dan menghambat...

Entah itu anda atau bukan...?
Saya rasa bukan...?
Pesimis Penghambat potensi
Penghambat karir 
Penghambat beraktivitas
Trauma Phobia
Psikomatis dan banyak lagi yang berhubungan dengan pikiran kita
Itu yang membatasi diri kita untuk berkembang...

*Jika mental block dalam dirinya tidak diatasi, ternyata ada Beberapa dampak mental block yang mempengaruhi diri kita, di antarannya :*




Sehingga membatasi diri seperti halnya orang yang introvert, apa-apa selalu di pendam sendiri.
Lalu bagaimanakah solusinya ?
1. Bergaul dengan Orang-Orang yang Bersikap Positif dan Penuh Motivasi
Diakui atau tidak, cara orang-orang di sekitar kita bersikap membentuk sikap kita juga. Mungkin pada awalnya kita tidak sepakat dengan pandangan mereka, tapi bagaimana kalau kita berinteraksi dengan mereka setiap hari? Pikiran mereka, kata-kata mereka, dan sikap mereka kita saksikan setiap hari? Tentu kita menyesuaikan, pada akhirnya jadi memaklumi. Maka dari itu kita perlu mengkondisikan diri untuk lebih banyak bergaul dengan orang-orang positif.

2. Tidak Cepat Puas dengan Keadaan
Anda mungkin pernah mendapatkan keberhasilan yang memuaskan. Apa yang Anda rasakan saat itu? Merasa senang dan bersyukur? Kemungkinan besar memang iya, dan memang seharusnya begitu. Tapi bersyukur berbeda dengan merasa cepat puas. Bersyukur adalah ekspresi terimakasih kepada Tuhan yang memberi karunia berupa kesuksesan, sedangkan cepat puas adalah sikap yang bisa bermakna negatif.

3. Mintherapi
Jika dari semua solusi sudah anda lakukan namun belum membuahkan hasil, anda butuh mindtherapi yaitu terapi pikiran dengan sugesti positif. Dan metode ini tanpa menggunakan sihir, jin, klenik dan apapun yang membuat ke syirikan dalam islam.
Semoga dengan adanya Mindtherapi ini bisa membantu mengatasi apa yang selama ini terbelenggu dalam diri kita masing masing... sehingga membukan potensi yang dimiliki walau itu adalah potensi seadanya.
Karena mindtherapi merupakan kombinasi ilmu ilmiah pengobatan menggunakan ilmu NLP (Neuro-Linguistic Programming) dan Hypnotherapi yang menjadikan titik tertentu untuk masuk ke pikiran bawah sadar seseorang.
Semoga bermanfaat.
.
.
Konsultasi : 089681004914
M Mizanul Mutsla CT.Bbrp
(Mind Empowerment Strategist)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar